Menjunjung Tinggi Pluralisme
Foto Bupati Sofyan Kaepa disambut peresmia gereja (Dok. Prokopim)
BANGGAI, KABAR BENGGAWI – Pluralisme sesuatu yang wajib dijunjung tinggi bagi kepala daerah, apalagi didaerah yang memiliki keberagaman beragama. Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepa tampaknya memahami betul keberagaman didaerah yang dipimpinnya itu. Hal itu ditunjukan saat mengikuti peresmian Persekutuan Gereja Protestan Kabupaten Banggai Laut. Rabu 9 Juni lalu.
Bupati Sofyan Kaepa sangat berterima kasih kepada seluruh umat Protestan yang berada di Banggai Laut. “Terima kasih kepada seluruh umat Protestan yang telah menyelenggarakan kegiatan ini,” kata Bupati Sofyan.
Ia mengatakan, sangat berbahagia, dan tentunya ini akan menjadi semangat baru dalam menjalankan tugas dan menjaga silaturahmi antar umat beragama.
“Saya berharap keberadaan Persekutuan Gereja Protestan Banggai Laut sebagai lembaga/organisasi Gereja yang sah didaerah ini sebagai mitra kerja Pemerintah Daerah dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.(Nomo/Prokopim)