JEMBER, KABAR BENGGAWI – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-79 tahun 2024, sejumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Jember, Jawa Timur gelar lomba liga volly MKKS 2024.
“Peringati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke 79, gelar lomba tingkat pelajar SMP yang diikuti 16 tim putra dan 16 tim putri,” kata Kepala Dinas Pendidikan Hadi Mulyono.
Ia mengatakan, kompetisi volly ball ini digelar di dua tempat berbeda yakni SMPN 1 jember, untuk putra dan SMPN 7 Jember untuk putri.
Kegiatan itu, kata Hadi, akan digelar setidaknya lima hari kedepan, di mulai sejak 19 hingga 23 Agustus 2024 mendatang.
“Bagi peserta masuk menyabet juara dan runner-up nantinya bakal mendapatkan sertifikat juara dan piala,” kata dia.
Disisi Lain, Hadi berharap dengan diselenggarakan kompetensi volly ball ini bisa menumbuhkan bibit-bibit atlet baru di masa mendatang.
“Menjadi atlet-atlet sukses masa mendatang seperti megawati baru yang ada di jember,” tutup dia.
Setali tiga uang, Ketua MKKS Moh Rokhim menyebut dengan digelarnya lomba volly ball tahunan ini, Ia berharap dengan bisa menumbuhkan atlet-atlet terbaik di masa depan.
Editor : Nomo