Aliansi Pemuda Banggai Laut Bagikan Masker Gratis
BALUT, KABAR BENGGAWI – Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat terkait penyebaran virus corona, mahasiswa Banggai Laut (Balut) yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Mahasiswa Banggai Laut mengadakan pembagian masker gratis kepada masyarakat Kamis, (28/05)
Sahrul ketua panitia kegiatan mengatakan, kegiatan ini merupakan inisiatif dari beberapa paguyuban mahasiswa yang tergabung dalam aliansi pemuda Banggai Laut yang berkuliah di luar daerah, ” Iya, ini adalah kerja sama antar paguyuban yaitu IPMBL PALU, IMPMBL YOGYAKARTA, KPMBL MAKASSAR, KMI-BALUT, MMBL BANDUNG DAN HPMBL SULUT,” kata sahrul
Sahrul menambahkan, pihaknya juga melakukan kerja sama dengan pemerintah desa Lokotoy dan Adean. Tujuan dari kegiatan ini, kata Sahrul adalah untuk menekan penularan virus corona di Balut dan juga menghapus stigma yang sering muncul dimasyarakat bahwa mahasiswa dari berbagai kota yang kembali di daerah akan membawa virus corona, “tujuan kami selain menekan penularan virus corona, kami ingin menghapus stigma masyarakat kalo mahasiswa yang pulang ke daerah adalah pembawa virus,” tegas mahasiswa jurusan Aristektur itu.
Sementara itu, Dwi Oktaviani Putri Sekretaris panitia kegiatan itu mengatakan distribusi masker dibagi menjadi 5 titik yang di dampingi tim gugus tugas desa, “Kami di dampingin tim gugus desa, yaitu tim gugus desa lokotoy dan adean, agar pembagian masker sesuai dengan protokol kesehatan”, terang Putri sapaan akrabnya.
Putri menambahkan pembagian masker dilakukan di jalan-jalan dan langsung ke rumah masyarakat yang di lihat tidak menggunakan masker.
Pihaknya berharap sekiranya masyarakat sadar akan pentingnya menjaga diri dan orang lain agar Balut tetap menjadi daerah yang berada di zona hijau, caranya yaitu dengan selalu menggunakan masker dan tetap mengikuti protokol kesehatan yang telah diberikan oleh pemerintah melalui berbagai media. *
(nomo/man)