BALUT, KABAR BENGGAWI – Lelang jabatan Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Banggai Laut (Balut) akan digelar dalam waktu dekat ini.
Bupati Sofyan Kaepa mengatakan,
untuk seleksi mencari sekretaris daerah Ia akan melakukan lelang secara terbuka.
“Siapapun bisa masuk yang penting memenuhi syarat,” jelas Bupati saat memimpin rapat seluruh OPD di ruang rapat Kantor Bupati. Jumat (28/5).
Lebih lanjut Sofyan menjelaskan terkait surat permohonan kepada menteri pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB). sudah ada, namun masih menunggu lagi dari provinsi untuk meneruskan kepada pemerintah Kabupaten.
Sekretaris BPKSDM Wasto Tatadeng saat dikonfirmasi media ini, Ia membenarkan apa yang sudah dijelaskan oleh Bupati.
“Ia kita tinggal menunggu surat dari Gubernur terkait pelaksanaan lelang jabatan Sekda,” ujarnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya